Nice trip

Nice trip

Sabtu, 30 November 2013

Kuliah

Assalammualaikum! Hehehe. Sudah lama tidak menulis blog. Faktor malas, dan lupa email.
Sekarang umur sudah 18 tahun hahaha, sudah kuliah juga. Jurusan yang aku ambil, ilmu kelautan. Kebanyakan orang kalau aku menyebut jurusan itu pasti responnya "Lho, kenapa kelautan?" "Mau jadi putri duyung?" "Lho kerjanya nanti dimana?"  Yah....kalau orang sudah begitu aku senyum saja. Tapi terkadang akupun berfikir kenapa aku masuk kelautan.  Entah kenapa, cara Allah menuntunku ke jalan yang benar itu selalu misterius. Lihat saja nanti kalau sudah sukses ya aku jadi apa :D
Kalau kalian pemuda-pemudi Indonesia yang cerdas, pasti tahu kenapa kelautan. Lihat saja, Indonesia itu masih banyak pulau-pulau yang belum terjelajah. Bayangkan saja 3000 lebih pulau! Kalau kata Ramon Y.Tungka "Hidup sekali saja tak cukup untuk memahami negeri ini". Ini benar sekali, aku ini belum paham apa-apa tentang Indonesia. Dari dulu yang aku tahu Indonesia itu belum modern, miskin, dan korupsi. Nah, dengan kelautan Insya Allah saya akan paham tentang Indonesia. Terutama bidang kelautan. Laut Indoesia itu seluas 5.800.000km dan itu adalah 70% dari total wilayah Indonesia! Jadi jangan tanya lagi mengapa di kelautan. Seluas ini tidak mungkin tidak ada yang bisa dikerjakan. Seluas ini tidak mungkin saya jadi pengangguran. Kalau ada yang merendahkan jurusan ilmu kelautan itu berarti merendahkan Indonesia dan diri sendiri. Maka orang-orang yang tidak mengerti dan memahami tentang jurusan ini sesungguhnya dia tidak pernah belajar, dan tidak pernah tahu tentang negeri ini.